BNN Tangkap Bupati OI
PALEMBANG, potretsumsel.com
- Tim Petugas dari Badan Nasional Narkotika Provinsi (BNNP) Sumateta Selatan (Sumsel) gerebek rumah pribadi Mawardi Yahya di Jalan Musyawarah Kelurahan Karang Jaya Kecamatan Gandus Palembang, Minggu (13/3/2016) malam.
Saat penggerebekan petugas terpaksa harus mendobrak rumah lantaran petugas yang menjaga tak memperbolehkan petugas BNN untuk masuk ke dalam. Selain itu, petugas BNN juga mengamankan seluruh penghuni rumah dalam kejadian tersebut.
Lalu akhirnya petugas menggelandang Bupati Ogan Ilir AW Noviandi ke kantor BNNP, didampingi pengacara Febuar Rahman.
Hingga berita ini diterbitkan, pihak BNN Sumsel belum bisa memberikan keterangan terkait penangkapan yang dilakukannya, dan jumlah yang dibawa ke kantor BNN. Pemeriksaan terhadap Bupati Ogan Ilir masih berlangsung dan tertutup. (Beritanda/Iwan)
0 Comments:
Posting Komentar