Kodim 0406/MLM Gelar Latihan Penanggulangan Bencana
LUBUKLINGGAU , potretsumsel.com- Kodim 0406/MLM (Musirawas-Lubuklinggau-Muratara), menggelar latihan Pos Komando- I (Posko I) bagi Komandan dan staf di jajaran Kodim 0406/MLM sebagai upaya meningkatkan kualitas personil Satuan Tugas Pasukan Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (Satgas PRCPB), Jumat (27/5).
Kasrem 044/Garuda Dempo (Gapo), Letkol Inf Imanulhak usai membuka kegiatan yang dilaksanakan di aula Makodim 0406/MLM tersebut menjelaskan, rangkaian latihan ini akan berakhir pada Minggu (29/5) mendatang dan difokuskan dalam melatih prosedur hubungan Komandan dan Staf dalam menghadapi masalah kewilayahan yang dihadapkan pada potensi ancaman yang paling mungkin di wilayah Kodim 0406/ MLM, khususnya bencana alam yang kerap terjadi, seperti contoh banjir dan tanah longsor di Kabupaten Musirawas dan Musirawas Utara (Muratara)
"Dalam kegiatan ini diberikan arahan kepada staf Penyelenggara Latihan tentang beberapa hal yang harus dipedomani, diantaranya hal-hal yang berkaitan dengan berbagai pengalaman di lapangan, sehingga latihan berjalan realistis," ungkapnya.
Ia menyampaikan, sejumlah kendala yang kerapkali muncul dalam penanggulangan bencana, yakni kurangnya koordinasi antar lembaga penanggulangan bencana, sehingga latihan ini dinilai perlu, guna meningkatkan koordinasi antar bagian maupun instansi yang terlibat sesuai materi latihan.
"Jadi diharapkan kedepan akan muncul sinergitas, terkoordinasi dan solid dalam pelaksanaan penanggulangan bencana," jelasnya.
Diakuinya, kedepan diharapkan fungsi Satgas PRCPB dalam menanggulangi bencana, bisa terbantu melalui koordinasi yang solid dengan melibatkan dan menghadirkan unsur non TNI, seperti pihak Kepolisian, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Tim SAR, serta sejumlah instansi terkait lain.
"Semoga dengan latihan seperti ini diperoleh pemahaman yang sama tentang taktik dan strategi penanggulangan bencana, sehingga memunculkan sinergitas peran yang terkoordinasi dengan baik dan solid, baik itu secara administrasi maupun tindakan nyata di lapangan. Kegiatan ini digelar di 4 Kodim lain yang masuk jajaran Korem 044/Gapo," ungkapnya. (Joni)
0 Comments:
Posting Komentar