Presedium Sumselbar dan DPD RI Kembali.Bahas DOB
MUSI RAWAS, potretsumsel.com-Presedium pemekaran Sumatera Selatan Barat (Sumselbar) kembali melakukan pertemuan dengan anggota DPD RI H Hendri Zainudin di Palembang kemarin.
Pertemuan lanjutan ini, kembali membahas wacana pemekaran Sumselbar. Juga, beberapa presedium didaerah terkait pemekaran Muba Timur, Pantai Timur dan daerah bakal pemekaran lainnya dalam wilayah Sumsel.
“Fokus kali ini untuk pembahasan persiapan pemberkasan pengajuan.Dialog ini kembali kita lakukan, untuk mendengarakan saran sekaligus konsultasi apa saja yang harus kita persiapkan selanjutnya, karena informasi yang kita terima dalam waktu dekat PP terkait pemekaran akan segera diterbitkan,” kata Wahisun Wais Wahid.
Sementara, Anggota DPD RI wilayah Sumsel, Hendri Zainudin menyampaikan, kalau mereka baru saja melakukan dialog publik dengan presidium Semselbar, terkait pemekaran daerah berdasarkan UU No 23 Tahun 2014.
“Sejak awal kita mendukung, untuk itu kita kembali melakukan dialog ini. Apalagi peluang saat ini sudah terbuka lebar, sehingga presidium harus segera mengambil kesempatan ini sebaik mungkin,” kata Hendri Zainudin.
Pada saat dialog dijelaskannya, ia sudah menyarankan kepada presedium, untuk secepatnya melengkapi pemberkasan pengajuan.
“Terutama persetujuan dari masing-masing kepala daerah dan DPRD secara tertulis, bahwa mereka menyetujui diajukannya pemekaran Sumselbar,” ungkapnya.
Selain itu ditambahkannya, ia juga menyarankan agar presidium segera melakukan strategi pengajuan berdasarkan dengan aturan yang ada.
“Lebih cepat lebih baik. Segera atur strategi untuk pengajuan pemberkasan, lengkapi persyaratan agar wacana ini bisa segera disetujui,” tambahnya.(Joni)
0 Comments:
Posting Komentar