Ratna Irit Bicara Usai Dilantik Jadi Dirut PDAM
LUBUKLINGGAU, Potretsumsel.com - Mantan Calon Bupati (Cabup) Musirawas, Ratna Ibnu Amin yang bertarung pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2015 lalu, irit bicara usai dirinya resmi dilantik sebagai Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Bukit Sulap, Kota Lubuklinggau dalam pelantikan yang dilakukan secara tertutup di ruang Wakil Walikota Lubuklinggau, Rabu (8/6) siang.
Ratna yang keluar sekitar pukul 15.00 WIB dari ruang Wawako itu, terlihat bergegas masuk ke dalam mobil dan nampak enggan menjawab lebih jauh pertanyaan sejumlah wartawan, khususnya soal pelantikan dirinya yang dilakukan terkesan mendadak dan dilakukan secara tertutup tersebut.
"Intinya saya akan melayani masyarakat dengan lebih baik," singkatnya.
Sementara itu, Ketua Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Lubuklinggau, Ikshan Roni usai pelantikan menjelaskan, selain pergantian Direktur PDAM Tirta Bukit Sulap yang sebelumnya dijabat oleh Sofian Narta. Ia mengaku, juga ada beberapa jabatan Kepala Sekolah (Kepsek) di Kota Lubuklinggau yang juga turut dilantik.
"Kalau untuk Direktur PDAM, pergantian itu karena pimpinan yang lama sudah akan pensiun sebentar lagi. Selain itu, juga ada beberapa kepala sekolah SD yang turut dilantik tadi, namun hanya untuk mengisi kekosongan saja," ungkapnya.(Joni)
0 Comments:
Posting Komentar