Terkait Ambruknya Drainase Perumnas IV, Kajari Sudah Turunkan Tim
PRABUMULIH, Potret Sumsel - kejaksaan Negeri (Kajari) Kota Prabumulih akhirnya turunkan tim guna memeriksa proyek pembangunan Drainase di perumnas Vina Sejahtera IV keluruhan Gunung Ibul Kecamatan Prabumulih Timur yang baru dikerjakan beberapa bulan sudah ambruk.
Ambruknya drenase tersebut, diduga mutu kualitasnya tidak sesuai RAB dan Minimnya pengawasan dari dinas pekerjaan umum kota Prabumulih, proyek senilai Rp 731 juta ini sudah banyak mengalami retak-retak hingga akhirnya ambruk.
Kejadian ambruknya drenase tersebut mendapatkan Sorotan dari Kepala Kejaksaan Negri Kota Prabumulih M.Husein Admaja.SH.MH "Kejaksaan akan meminta kepada Inspektorat Kota Prabumulih untuk mengaudit pekerjaan tersebut, jika nantinya di temukan ada kerugian negara terkait pembangunnan drenase tersebut akan kita proses .
Masih kata Kajari, akan kita lihat dulu RAB nya seperti apa dan pembayaranya harus sesuai dengan realisasi fisik yang dikerjakan.
jika memang pekerjaan yang dikerjakan tidak sesuai dengan RAB jangan dibayar seratus persen "katanya kepada wartawan ketika ditemui diruang kerjanya Senin,22/01/2018,
Lebih lanjut Husein menambahkan,akan berkoordinasi dengan pihak inspektorat Kota Prabumulih, dan akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut.
"Kita akan melayangkan surat ke inspektorat mengenai pembangunan drainase tersebut , dan sekarang ini masih dalam masa pemeliharaan. ” tegasnya. (Tim/Ps01)
0 Comments:
Posting Komentar