Warga Lecah Dan Masyarakat Kecamatan Lubai Ulu, Siap Menangkan HDMY

Lecah, Potret Sumsel - Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan wakil gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Herman Deru (HD) dan Mawardi Yahya (MY) nomor urut 1 (satu) HDMY  melakukan Kampanye dialogis Di Desa Lecah Kecamatan Lubai Ulu Kabupaten Muara Enim Rabu (11/4).

Kampanye dialogis tersebut, dihadiri  langsung oleh Calon Wakil Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Mawardi Yahya (MY).

Kedatangan MY di Desa Lecah, disambut langsung oleh ketua tim keluarga HDMY.

Tampak hadir  pada acara  tersebut, tokoh agama,  adat,  masyarakat dan warga setempat.

"kami berharap  kepada  HDMY jika terpilih nanti agar kiranya dapat memperbaiki jalan,  dan juga kesejahteraan masyarakat khususnya Desa Lecah". Hal tersebut diungkap tokoh masyarakat Lecah Sutrisno.

Lebih lanjut Sutrisno mengatakan, pada saat kepemimpinan Syahrial  Oesman (SO) sebagai Gubernur Sumsel,  jalan yang menghubungkan Baturaja-Prabumulih sangat bagus sekali.

Tidak seperti sekarang ini, seluruh jalan yang ada disumsel khususnya desa Lecah banyak sekali lobang dan juga ada rusak total,  sehingga sulit untuk dilalui.

Oleh karna itu, kami khususnya warga Lecah dan masyarakat Lubai Ulu, siap menangkan HDMY sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel Priode 2018-2023. Untuk diketahui mata pilih kecamatan Lubai Ulu ini sekitar 24  ribu lebih kurang. "Terangnya.


Sementara itu  dalam pidato politiknya Mawardi Yahya mengatakan,  HDMY sangat tahu apa permasalahan yang ada di pelosok desa sumsel. HDMY lahir dari desa, dan juga anak Kepala Desa (Kades) . Jadi saya  tahu betul permasalahan di desa.

Masih kata MY,  kalau Herman Deru sudah banyak yang mengenalnya, kalau saya bapak-bapak pasti belum kenal bentul sama saya, " inilah Mawardi Yahya, yang  pernah menjadi ketua DPRD OKI dan OI, bupati Ogan Ilir dua periode, dan begitu juga HD pernah  menjabat bupati OKU Timur selama dua periode.

"Sebagian besar masyarakat Sumsel adalah petani karet, Jika kami di percaya sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel masalah ini paling terdepan akan kita diwujudkan", tegas MY.

"insya allah kalau masyarakat Sumsel percaya kepada kami berdua untuk memimpin Sumatera Selatan ini, semua keinginan masyarakat dapat kita wujudkan.

MY, saya berharap agar kiranya, di Desa Lecah dan kecamatan Lubai Ulu bisa mewujudkan kemenangan HDMY."jelasnya.(Ps01)
Share on Google Plus

About Potret Sumsel

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 Comments:

Posting Komentar