Minta kejelasan, Puluhan Warga datangi kantor PDAM cabang Pendopo

PALI, potret Sumsel.
Puluhan Warga bhayangkara kelurahan pasar bhayangkara kecamatan Talang Ubi. sabtu (08/18/2018) mendatangi kantor PDAM Tirta Lematang cabang Pendopo Kec tl Ubi kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI).

Kedatangan Warga ini meminta kejelasan kepada pihak PDAM cabang Pendopo mengenai kerusakan alat yang menyebabkan matinya aliran air agar segera diperbaiki, karena terhitung sudah dua pekan air belum juga hidup dan mengaliri kerumah-rumah pelanggan.

"sebagai pelanggan PDAM, kami mewakili semua konsumen yang ada di kecamatan Talang Ubi merasa sangat dirugikan sekali oleh pihak PDAM,karena pihak PDAM terkesan lambat dan tidak sungguh-Sungguh dalam menangani permasalahan ini hingga sampai dua pekan lamanya," ungkap Desi maizal warga Bhayangkara selaku koordinator warga.

Dirinya meminta kepada pihak PDAM untuk segera menghidupkan air sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan, dan jangan sampai pelanggan dirugikan, selain itu dirinya juga berharap pembayaran perbulannya dapat dinormalkan jangan terlalu tinggi seperti sekarang ini.

Sementara itu, Rusdi kepala PDAM Tirta Lematang cabang Pendopo kabupaten PALI saat di temui usai mediasi dengan warga mengaku bahwa aliran air mati disebabkan generator yang berada di desa Simpang Tais rusak akibat konsleting listrik.

"Kita sudah berupaya memperbaiki pompa kita yang rusak, prediksi kita peralatan tersebut dapat diperbaiki dalam satu hari namun karena peralatan kurang memadai pompa tersebut rusak lagi jadi kita harus memperbaiki lagi," jelasnya.

Selain itu, banyak alat-alat PDAM yang sudah termakan usia yang sangat rentan rusak. "Makanya, bukannya kami tidak maksimal dalam memberikan pelayanan terhadap pelanggan kami, namun kondisinya seperti itu. Kami juga kalau ada alat yang rusak, langsung segera diperbaiki," jelasnya.

Dalam kesempatan ini juga, Rusdi menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pelanggan PDAM Tirta Lematang Cabang Pendopo akibat pelayanan yang kurang maksimal selama dua pekan terakhir.

"Perbaikan generator sudah selesai dilakukan,  aliran air PDAM sudah kembali normal mengaliri ke pelanggan. Bagi yang belum, harap bersabar karena nunggu giliran," tutupnya. (Bgs)
Share on Google Plus

About Potret Sumsel

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 Comments:

Posting Komentar