SMP Negeri 1 Pedamaran Gelar Acara Manasik Haji Dan Umroh

Kayuagung OKI. Potretsumsel.
-Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Pedamaran kembali menyelenggarakan kegiatan syi’ar kali kedua yaitu latihan manasik haji yang di ikuti oleh kurang lebih 260 siswa/i yang terdiri dari 7 rombel kelas 9 dan jajaran guru, Rabu (7/11) kemarin di lapangan SMP N 1 Pedamaran.

Menurut Kepala Sekolah SMP N 1 Pedamaran, Catur Pebiastuti S.Pd di dampingi guru agama, Lismarini S.Pdi, Jum'at (9/11) menyampaikan bahwa kegiatan tersebut demi penguatan karakter anak dalam pengetahuan agama islam yang tentunya dimulai dari pendidikan dengan tema "Dahsyatnya Persatuan melalui manasik haji dan umroh", "tuturnya.

Ratusan siswa tampak bersemangat mengikuti manasik, dengan mengucapkan talbiyah ‘Labbaikallahumma Labbaik’, mereka dipandu oleh para Pembinbing yang tergabung dalam Ikatan Persatuan Haji Indonesia (IPHI) Kecamatan Pedamaran, H.Robinhod, H.Kardi, H.Sarnubi dan Ediman Kalong dengan menunaikan rangkaian kegiatan haji mulai dari berjalan ke bukit shofa, melempar jumrah, tawaf, dan sa’i.

Acara manasik ini dibuka oleh Kepala Sekolah SMP N 1 Pedamaran,Ibu Catur Pebiastuti S.Pd dalam sambutannya beliau mengapresiasi acara ini yang sangat positif untuk membentuk karakter anak meningkatkan keimanan dan ketaqwaan. Hal ini selaras dengan tujuan pembelajaran kurikulum 2013 yang mengedepankan pendidikan berbasis karakter.

“Harapan kami dengan adanya manasik ini, anak-anak akan semakin memahami bagaimana pelaksanaan ibadah haji sekaligus mempraktikkannya, sehingga akan timbul keinginan mereka untuk berhaji ketika sudah waktunya nanti,” ujarnya.

Catur Pebiastuti berharap latihan manasik haji agar dapat mengambil nilai-nilai dan pembelajaran dari pelaksanaan peragaan manasik haji ini yakni agar senantiasa menanamkan niat yang tulus, ikhlas, pasrah dan berserah diri dalam kehidupan sehari-hari baik di lingkungan sekolah, rumah dan lingkungan sekitar.

"Serta senantiasa belajar untuk menjaga mental agar tetap sabar dan tidak terjebak emosi, dan disiplin diri serta memberikan pengalaman ruhani bagi Siswa/i SMP N 1 Pedamaran, "harapnya. (Fitriyani)
Share on Google Plus

About Potret Sumsel

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 Comments:

Posting Komentar