BSB Bagikan 242 Sembako Ke Pasukan Biru

PRABUMULIH.Potret Sumsel -Bank Sumsel Babel (BSB)  Cabang Kota Prabumulih membagi paket sembako dan uang transportasi kepada 242 pasukan biru atau petugas kebersihan dan penyapu jalan di Dinas Perumahan dan Pemukiman (Perkim) dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH).

Sedangkan Paket sembako yang berisikan gula, minyak goreng, mentega, sirup, terigu, susu serta uang diserahkan langsung oleh pimpinan Cabang Bank Sumsel Babel Prabumulih, Robert S di halaman bank mitra pembagunan daerah tesebut.

Kepala Pimpinan Cabang BSB Prabumulih, Robert S didampingi Joko Tri Sutrisno selaku Kabag Umum BSB Prabumulih menjelaskan, pembagian 242 paket sembako dan uang transportasi kepada petugas kebersihan merupakan agenda tahunan di saat bulan Ramadhan. Dimana tujuannya untuk dapat meringankan beban untuk kehidupan kebutuhan sehari-hari.

“Pemberian bantuan ini, telah berjalan hampir 10 tahun. Pasukan biru, kita pedulikan dengan memberikan sembako gratis dan THR. Bantuan yang diberikan tersebut merupakan bentuk kepedulian BSB Prabumulih kepada pahlawan kebersihan,” ujar Robert, Kamis (16/5/2019).

Robert berharap bantuan yang diberikan jangan dilihat nilainya, tapi ini bentuk kepedulian para karyawannya BSB Prabumulih yang menyisihkan uangnya untuk membantu masyarakat yang membutuhkan. “Semoga saja bantuan itu bermanfaat. Sehingga kedepannya kita lebih fokus lagi dapat membantu masyarakat yang kesusahan dalam bentuk tali asih,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman (Perkim) kota Prabumulih, Toni Salfriansyah mengucapkan terima kasih atas kepedulian BSB Prabumulih terhadap petugas kebersihan. “BSB Prabumulih tidak hanya peduli dengan lingkungan dengan membangun taman menggunakan dana CSR, namun juga peduli terhadap petugas kebersihan kita,” katanya.

Toni mengharapkan, apa yang dilakukan BSB Prabumulih hendaknya dapat dicontoh perusahaan lain sehingga Prabumulih maju dan masyarakat yang berekonomi rendah menjadi terbantu. Ia pun mengimbau, pasukan biru untuk tidak minta-minta. Karena, paket sembako nantinya tidak hanya didapat dari BSB. Tetapi, juga Baznas, Walubi, dan lainnya.

Sementara. Haryati salah satu penyapu jalan mengaku, bersyukur mendapatkan paket sembako dan THR dari BSB. Di situasi dan kondisi menjelang lebaran, semua harga naik dan mahal. "Alhamdulillah, ada sembako dan THR dari BSB. Terima kasih sekali, semoga rezekinya ditambah," pungkasnya. (Ps01)
Share on Google Plus

About Potret Sumsel

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 Comments:

Posting Komentar