Harga Bawang Meroket, Bupati Lahat Langsung Sidak Pasar

LAHAT, Potret Sumsel- Mendengar keluhan masyarakat akan mahalnya harga bawang yang mencapai Rp.100.000 hingga 120.000 rupiah, Bupati Lahat Cik Ujang SH beserta unsur muspida pemkab Lahat segera menggelar sidak pasar di Pasar PTM Lahat dan Pasar Lematang,  Selasa (07/05) 


Hasil pantauan awak media rombongan Bupati turut di dampingi diantaranya Wakil Bupati Lahat H Haryanto SE MM MBA, Kapolres Lahat AKBP Ferry Harahap S.Ik, Dandim 0405 Letkol kav Sungudi,Kajari Lahat Jaka Suparna SH, Ketua PN Lahat Yoga DN Nugroho, Kabulog Lahat Yonas Hariadi beserta unsur Muspida lainnya. 

Hasil Dari pantauan tersebut, harga bahan pokok ada yang mengalami kenaikan tapi tidak begitu siginifikan. Sementara untuk harga bawang dari Rp100 ribu/ kg, mulai mengalami penurunan hingga kisaran jarga Rp55ribu s.d Rp80ribu.

"Bawang putih sudah mulai turun. untuk bahan pokok juga tadi ada yang naik sekitar 1000. Kenaikannya tidak terlalu tinggi," ujar Bupati Lahat Cik Ujang SH kepada awak media Selasa (7/5).

Lebih lanjut Bupati menjelaskan untuk pasar murah akan dikoordinasikan dahulu dengan pihak Bulog. "Mungkin mendekati lebaran akan kita gelar pasar murah, Kalau saat ini belum karena ketersediaan juga masih ada" ungkapnya didampingi Plt Kadis Perdagangan Lahat Sukaca. (Ndy)
Share on Google Plus

About Potret Sumsel

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 Comments:

Posting Komentar