Implementasi Program Merakyat Pemkab Gratiskan Ongkos Bis Trans Enim Serta Lapak Pasar Ramadhan

Muara Enim Potret Sumsel-Wakil Bupati Muara Enim H.Juarsah.SH Meresmikan Pembukaan Pasar Romadhon dan Launching Bis "Trans Enim" Muara Enim, di terminal bis Kota Senin (06/05)

Hasil Pantauan potretsumsel.com tampak hadir pada kesempatan tersebut SekdaKab Ir.Hasanudin.Msi, Asisten 2 Amrullah, Kadis Kominfo Ardian Arifanardi.Msi, Kadispora Rusdy Hairulah, Kadinkes Vivi Mariani, Kadisperindag H.Syarpuddin, Kadishub Riswandar, beserta Kepala UPTD KIR Gun Fauzi, Kodim 0404 MuaraEnim, Kapolres, serta Kasubag Humas yang baru Dodi Elfiyansyah.

Dalam momentum tersebut wakil Bupati H.Juarsah meresmikan Pasar Romadhon yang di gelar oleh Disperindag MuaraEnim.

Menurut Kadisperindag Muara Enim Syarpuddin S.os. Msi Melalui Stafnya Lapak pasar Romadhon akan di gelar selama bulan suci Ramadhan, yang menjajakan makanan serba-serbi Takjil serta sayur masak untuk berbuka puasa

"Pasar Romadhon ini kita gelar selama bulan Ramadhan, dan lapak yang kita sediakan untuk para penjual makanan semuanya Gratis tanpa di pungut Retribusi, Hal ini untuk mendukung Program Merakyat MuaraEnim Untuk Rakyat" Ujarnya

Sementara itu di waktu yang sama Wakil Bupati H.Juarsah bersama Kadishub MuaraEnim Riswandar beserta Kepala UPTD KIR H.Gun Fauzi Melaunching Beroperasinya 5 Unit "Bus Trans Enim" dengan Jurusan Muara Enim-Lubuk Raman, serta MuaraEnim-Simpang Meo

Menurut Kadishub MuaraEnim Riswandar, 5 Unit Bis Trans Enim Tersebut dalam kondisi 100% baru dan merupakan Hibah dari Kementrian Perhubungan Republik Indonesia kepada Masyarakat Muara Enim.

"Selama bulan suci Ramadhan, seluruh masyarakat kabupaten Muara Enim yang ingin pergi ke Lubuk Raman PP, dan ke Simpang Meo PP, kita Gratiskan ongkosnya, Ya Gratis..!!"

"Hal ini kita lakukan untuk mendukung Program Pemerintah Kabupaten MuaraEnim yang Merakyat MuaraEnim Untuk Rakyat" Ujar Riswandar

Menanggapi hal tersebut, Bupati MuaraEnim Ir.Ahmad Yani melalui Wakil Bupati H.Juarsah merasa bangga dan sangat mengapresiasi atas Inovasi yang telah di lakukan oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan serta Dinas Perhubungan yang bisa mengratiskan Lapak pedagang Pasar Romadhon serta Ongkos Bis Trans Enim selama Bulan Suci Ramadhan

"Kami sangat senang dan berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah Mendukung Gerakan Perubahan yaitu Menjadi kan Muara Enim Untuk Rakyat "Merakyat" demi mewujudkan Muara Enim yang Mandiri Agamis Sehat dan Sejahtera, Semoga semuanya bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten MuaraEnim" Ujar Juarsah

Wabub pun Mengucapkan selamat Menunaikan ibadah puasa ramadhan kepada seluruh masyarakat kabupaten Muara Enim

"Semoga seluruh amal ibadah kita di bulan Ramadhan ini diterima oleh Allah SWT, Amin" Imbuhnya

Setelah itu Wabup melakukan Acara Gunting pita sebagai tanda Launchingnya Operasi Bus Trans Enim Serta menguji Jalan mengelilingi Terminal Kota Muara Enim. (Ndy)
Share on Google Plus

About Potret Sumsel

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 Comments:

Posting Komentar