Wakapolda Sumsel Didampingi Kapolres Muda, Tinjau Situasi Arus Mudik Lebaran Dan Kesiapan Anggota Pengamanan

 Musi Banyuasin, Potret Sumsel - Waka Polda Sumsel bersama Dir Binmas Polda Sumsel tinjau perkembangan situasi arus mudik lebaran di Jl. Lintas Sumatera, Rabu (29/05).

 Wakapolda Sumsel Brigjen Pol Drs DENNI GAPRIL,S.H bersama Bpk Dir Binmas Polda Sumsel KBP Drs MOCHAMAD SON’ANI,S.H didampingi Kapolres Muba AKBP ANDES PURWANTI,SE.MM meninjau perkembangan situasi arus mudik lebaran dan kesiapan anggota pengamanan di Wilayah hukum (Wilkum) Polres Musi banyuasin

 Rombongan pun menyempatkan diri meninjau Pos Pengamanan dan Pos pelayanan di Pos Pantau Sukamaju Kecamatan Babat Supat, Pos Pelayanan Kecamatan Sungai lilin, Pos Pengamanan Kec Tungkal Jaya dan pada pukul 16.45 wib tiba di Pos Pengamanan Bayung Lincir (perbatasan Prov Jambi)

Petugas yang melaksanakan pengamanan terdiri dari anggota Polres Muba, Kodim 0410 Muba, Dishub, Dinkes, Pramuka, Senkom dan BPBD serta fasilitas pendukung seperti pelayanan kesehatan dll di masing-masing Pos Pam dan Pos Yan terlihat lengkap

Untuk situasi arus lalin di jalan lintas sumatera (palembang-jambi) masih terpantau lancar, namun masih terdapat beberapa lokasi jalan yang sedang dalam proses perbaikan oleh dinas BPPJN Wil V Palembang.

Wakapolda sumsel beserta rombongan juga turut membagikan selebaran surat maklumat Bupati dan Kapolres Muba kepada para pengendara angkutan barang dan juga memberikan bingkisan kepada petugas di Pos Pantau, Pengamanan dan Pelayanan.

Dalam kesempatannya Wakapolda Sumsel menuturkan "Kepada para pengendara agar berhati-hati dijalan, jika para pengendara merasa mengantuk dapat beristirahat di Pos Pam dan Pos Yan yang telah disediakan, jangan memaksakan berkendara jika merasa mengantuk." Ujar Wakapolda Sumsel Brigjen Pol Drs DENNI GAPRIL,S.H (sof)
Share on Google Plus

About Potret Sumsel

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 Comments:

Posting Komentar