Bupati Dan Wakil Bupati Muaraenim Sholat Idul Fitri Bersama Ribuan Warga

Muaraenim, Potret Sumsel - Bupati dan Wakil Bupati Muaraenim,  Ir. H. Ahmad Yani, MM dan H. Juarsah, SH melaksanakan Sholat Idul Fitri 1440 H, bersama ribuan warga Kota Muaraenim. 

Bertempat di masjid Agung kota MuaraEnim gema takbir menggema dari ribuan jamaah umat muslim yang menunaikan ibadah shalat Ied 
"Allahu Akbar, Allahu Akbar, Allahu Akbar, Laa ilaaha illahu Wallaahu Akbar, Allahu Akbar Walillahil Hamd..."

Turut hadir Ketua TP PKK Muaraenim,  Ir. Hj.  Sumarni Ahmad Yani, Sekda Muaraenim , Ir H. Hasanudin, MSI , beserta Kepala OPD (Organisasi Perangkat Daerah) Lingkup Pemerintah Kabupaten Muaraenim yang berkesempatan hadir mengikuti shalat Ied berjamaah. Pada Rabu (05/06)

Hari ini, menjadi hari kemenangan bagi seluruh umat islam di Indonesia,  khususnya untuk Masyarakat Kabupaten Muaraenim, "Bupati Muaraenim dalam sambutannya mengatakan, bulan suci ramadhan telah berhasil kita lewati, kini kita memasuki hari kemenangan, Kehadiran bulan suci ramadhan menjadikan kita sebagai insan beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT, mari bersama untuk kita bersama sama memaknai Bulan Ramadhan ini dengan penuh keimanan dan ketakwaan dan bergembira di hari yang Fitri ini" Ujarnya

Pada kesempatan tersebut Bertindak sebagi imam dan khotib Prof DR H Izomidin MA, Dekan Fakultas Isipol UIN Palembang.

Usai Sholat Idul Fitri, Wabup H.Juarsah dan Sekda kab Ir.H.Hasanudin.Msi menggelar open house untuk masyarakat umum yang ingin bersilaturahmi di rumah dinasnya. (Ndy)
Share on Google Plus

About Potret Sumsel

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 Comments:

Posting Komentar