56 Desa Ikuti Pilkades Serentak

Ogan Ilir,Potret Sumsel--Dalam waktu kurang lebih tiga minggu lagi,Bumi Caram Seguguk kembali akan menggelar Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak Gelombang II tahun 2019 untuk 56 Desa di 11 Kecamatan dalam Kabupaten Ogan Ilir.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir (OI), Trisnopilhaq ST MSi mengatakan bahwasanya pendaftaran bakal calon Kepala Desa gelombang II hari ini (29/10) sudah di tutup.Dan sebanyak 221 orang bakal calon.


Sebanyak 221 bakal calon kades ini belum ditetapkan sebagai calon, karena belum semua diverifikasi pemberkasannya.

Dijelaskannya, dari 56 desa yang melaksanakan Pilkades, semuanya telah memenuhi persyaratan yakni minimal dua pendaftar dan maksimal lima pendaftar.hanya saja dari 56 desa tersebut sedikitnya ada 7 desa yang jumlah pendaftarnya lebih dari lima pendaftar.

Khusus untuk 7 desa yang pendaftarnya lebih dari lima orang, akan dilakukan seleksi tambahan yang akan digelar  selama dua hari.

Dalam pelaksanaan seleksi tambahan itu, pihaknya akan menggandeng tim independen  nanti akan dibantu panitia di tingkat desa.

Acara Launching Pilkades Gelombang Ke II Kabupaten Ogan Ilir Tahun 2019 dihadiri Bupati OI,Asisten Setda,Kepala Dinas,Kepala Bagian, Camat-camat,para Kepala Desa dan undangan. (Sr)



Share on Google Plus

About Potret Sumsel

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 Comments:

Posting Komentar