Muara Enim,Potret Sumsel---Kodim 0404 Muara Enim pada kegiatan TMMD Ke-106 TA.2019 membangun Infrastruktur pada Sasaran Fisik dalam Pembuatan jalan Desa yang di butuhkan oleh masyarakat hingga pelosok Desa.
Kali ini yang sedang di bangun adalah jalan Desa yang sangat di butuhkan oleh warga masyarakat Desa Beringin yaitu akses jalan tembus menuju talang tebat kecamatan lubay kabupaten muara Enim.
Dari pantauan awak media Rabu (16/10/2019) Jalan Desa Beringin tembus menuju Talang Tebat sepanjang 4 Km ini sudah diperkeras sepanjang 2 Km aggregat kelas B proses pengamparan dan membentuk jalan dengan menggunakan alat berat 1 unit Greder dan untuk meratakan dan memadatkan batu menggunakan alat berat 1 unit vibro dan pada pangkal jembatan menggunakan 1 unit Becho loader utk menggali dan mengangkat tanah ke pangkal jembatan.
Dandim 0404 Muara Enim Letkol inf Syafruddin kepada awak media menjelaskan "Jalan yang diperkeras sudah mencapai 50% dan semoga pada jalan yang sedang di bangun sepanjang 4.000 meter dapat berjalan aman dan lancar dan dapat mencapai target yang telah ditentukan" ucap Dandim (Endi).
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
0 Comments:
Posting Komentar