Pemkab Beserta DPRD MuaraEnim Menggelar Rapat Paripurna HUT Ke 73

Muara Enim, Potret Sumsel---Dalam rangka merayakan HUT kabupaten Muara Enim ke 73-2019 Pemkab beserta DPRD kab.Muara Enim menggelar Rapat Paripurna di Ruang rapat kantor DPRD komplek perkantoran islami Center. Rabu (20/11/2019).

Pantauan potretsumsel.co.id di lokasi, acara dihadiri Oleh Gubernur Sumsel H.Herman Deru, PLT.Bupati H.Juarsah.SH, Ketua DPRD Aries.HB.SE beserta sejumlah bupati dari Kabupaten tetangga yaitu wakil Bupati lahat H.Haryanto.SE, Bupati 4 Lawang Joncik Muhammad, Anggota DPR RI Wahyu Sanjaya, DPRD Provinsi Sum Sel Giri Ramanda Kiemas, Kepala OPD/SKPD Lingkup PemKab MuaraEnim, Kepala kantor imigrasi Telmaizul Syatri, Ketua KPU Ahyaudin, Kepala BNN AKBP.Abdul Rachman.

Selaku ketua DPRD MuaraEnim Aries HB.SE mengajak kepada semua pihak pada momentum HUT.Kab MuaraEnim yg ke 73 ini untuk meningkatkan prestasi kerja demi bersama sama mewujudkan kabupaten Muara Enim yg Agamis, Mandiri Berdaya Saing Sehat dan Sejahtera.

"Mari Kita tingkatkan prestasi kerja demi tercapainya Visi dan Misi, serta mengevaluasi diri, atas segala kekurangan dan memperbaikinya agar dapat menjadi lebih baik lagi" Ujarnya

Plt Bupati H.Juarsah.SH dalam sambutannya memaparkan beberapa program kerja dan beberapa prestasi serta program unggulan yg telah ia terapkan dan telah ia lakukan selama setahun lebih dimasa kepemimpinannya.

Diantaranya Yaitu Penghargaan inovasi pelayanan publik, Penghargaan atas di raihnya kota kecil terbersih dari KLHK, Di Raihan WTP dari BPK dll. Dan program merakyat Berobat Geratis, Sekolah Gratis, Asuransi kematian, 1 desa 1 Ambulan, dll.

"Atas nama pemerintah kabupaten Muara Enim mengucapkan selamat hari jadi kab.Muara Enim ke 73" Ujarnya

Gubernur Sumsel H.Herman Deru dalam sambutannya menekankan agar dari perayaan HUT Setiap tahunnya bukan sekedar ritual ceremoni saja, bahkan Laporan atas terserapnya 90 persen anggaran menjadi acuan keberhasilan, Tetapi penilaian masyarakatlah yang menjadi tolak ukur keberhasilan atau suksesnya suatu sistem kepemerintahan. APBD Pemkab MuaraEnim yg mencapai hampir 3 triliun setiap tahunnya tentunya harus membawa dampak positif bagi masyarakat

"Presiden berpesan pada setiap kepala daerah pada rakornas yg lalu agar setiap uang anggaran Yg keluar dapat membawa hasil yg berdampak pada kesejahteraan masyarakat, dan peningkatan pembangunan Insfratruktur yg terkoneksi hingga ke pelosok desa desa, serta peningkatan pelayanan kepada masyarakat" ujarnya

"Disamping itu juga Deru menegaskan akan perlunya Komunikasi yg baik, dan persamaan persepsi antara setiap SKPD dan stakeholder lainnya, agar apa yg telah di cita citakan dapat terwujud" Pungkasnya (Endi)
Share on Google Plus

About Potret Sumsel

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 Comments:

Posting Komentar