PT Pertamina Asset 2 Field Limau, Serah terimakan Rumah Kepada Amsardi

PRABUMULIH, Potret Sumsel – PT Pertamina EP (PEP) Asset 2 melalui Field Limau, telah menyelesaikan pembangunan bedah  rumah warga Desa Tanjung Menang yaitu milik Amsardi, Selasa (5/11), dan  diresmikan.

Peresmian dilakukan Asset 2 General Manager (GM), Astri Pujianto didampingi Asisten III, HM Rasyid SAg MM didampingi Field Manager (FM) Limau, M Nur bersama Man LR, Fransiska Mikha dan Ast Man Gov dan PR, Setyo Puji Hartono dirumah Amsardi, warga Desa Tanjung Menang, Kecamatan Prabumulih Selatan merupakan wilayah Field Limau.

Sambutannya, Pujianto menyampaikan, kalau program perusahaan dalam rangka mendukung program Pemerintah kota (Pemkot) menyediakan rumah layak bagi warga kurang beruntung.

“Sejauh ini, sudah 61 rumah dibedah di wilayah Asset 2. Setiap tahunnya, kita targetkan membedah 10 rumah. Sekarang ini, sudah 7 rumah dibedah dan 3 lagi on progress,” akunya.

Selain itu, tambahnya program bedah rumah ini merupakan program Corporate Social Responsibility (CSR) di bidang infrastrukur pembangunan rumah tidak layak huni.

“Juga upaya perusahaan dalam mendukung penurunan angka kemiskinan, program tersebut sejalan dengan prpgram pemerintah. Lebih dari itu, untuk memaksimalkan jalannya program, sumber dana tak hanya dari CSR namun juga merupakan sumbangan langsung dari para pekerta perusahaan  ingin turut membantu masyarakat di sekitar wilayah kerja. Bedah rumah sendiri diharapkan dapat memberikan manfaat yang nyata kepada masyarakat terutama peningkatan taraf hidup ekonomi melalui pemenuhan kebutuhan primer papan,” terangnya.

Lanjutnya, kalau program bedah rumah ini tidak semuanya di Prabumulih. Tetapi, hampir 50 persen lebih atau 31 rumah telah dibangun di Prabumulih.

“Tiga lagi, kita targetkan dua bulan ke depan bisa tuntas dan trealisasi. Rumah dibangun disesuaikan standar Pemkot, dan diusulkan masyarakat. Kita survey, layak kita bangun,” terangnya.

Ungkapnya, dana program bedah rumah ini. Kata dia, berasal dari perusahaan dan juga pekerja dikelola Baznas.

“Sebenarnya, tugas pokok Pertamina guna mencukupi kebutuhan energi atau minyak dan gas (migas) nasional. Apalagi, kebutuhan bahan bakar minyak (BBM) setiap tahun meningkat berimbas target perusahaan juga meningkat,” tambahnya.

Sebutnya, perusahan tidak bekerja sendiri. Perlu dukungan Pemkot dan masyarakatnya, guna bisa memenuhi kebutuhan warga.

“Perusahaan berupaya mendorong pekerjanya amanah, guna menghadirkan kebutuhan migas bagi warga,” tukasnya.

Harapannya, bagi penerima, Amsardi bisa menghuni rumah telah dibangun dengan nyaman. “Konsentrasi dalam mencari nafkah, untuk menghidupi keluarganya,” jelasnya.

Sementara itu, Asisten III, HM Rasyid SAg MM mengatakan, kalau kegiatan dijalankan perusahaan sangat positif dan sangat bermanfaat warga.

“Kita berterima kasih, karena perusahaan telah mendukung program Pemkot untuk kesejahteraan warga,” tukasnya.

Apalagi, kata dia, Pemkot sangat konsentrasi dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat. “Khususnya, menyediakan rumah layak huni bagi masyarakat,” pungkasnya.

Kades Tanjung Menang, Asmedi Cik Adam SH MH mewakili warganya, berterima kasih atas kepedulian perusahaan telah memperhatikan warganya.

“Rumah tidak layak huni dibedah menjadi layak huni. Harapan kita, program ini terus berlanjut,” pungkasnya.
Share on Google Plus

About Potret Sumsel

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 Comments:

Posting Komentar