Asisten II Setda PALI Pimpin Apel Pasukan Operasi Lilin Musi 2020

Pali,potretsumsel.id---Bupati PALI, yang diwakilkan Asisten II Setda PALI, Husman Gumanti memimpin apel gelar pasukan Operasi Lilin Musi 2020 yang digelar di halaman Mapolres PALI, Senin (21/12/2020).


Dalam apel gelar pasukan, terdiri dari pihak kepolisian, TNI, Dinas Perhubungan, Brimob, dan pihak Dinas Penanggulangan Bencana Kebakaran (DPBK) serta Satpol PP Kabupaten PALI.


Dalam keterangannya kepada media ini, Asisten II menerangkan bahwa dalam menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), tidak hanya menjadi tanggung jawab dari aparat keamanan, tetapi menjadi tanggungjawab kita bersama.


"Masyarakat kabupaten diminta untuk menjaga Kamtibmas di lingkungan masing-masing serta ikuti dan patuhi himbauan dari pemerintah dan pihak keamanan pada saat malam Natal ataupun juga malam pergantian tahun baru 2021," terang Husman Gumanti.


Dan yang paling penting, sambung Husman untuk tidak melanggar protokol kesehatan baik pada saat perayaan Natal maupun saat merayakan malam pergantian tahun baru.


"Karena saat ini kita masih berada di tengah wabah pandemi covid-19. Tetap patuhi protokol kesehatan, seperti menggunakan masker, tidak berkerumun dan menjaga jarak, serta mencuci tangan dengan sabun. Alangkah lebih baiknya untuk berada di rumah saja, rayakan dengan sederhana, bersama keluarga dan orang tercinta," tambahnya.


Selain itu, dalam bertugas tim gabungan yang tergabung di operasi Lilin Musi 2020, diharapkan solidaritas dan toleransi semua pihak terkait.

"Kesiapsiagaan aparat keamanan dalam menjalankan operasi Lilin Musi 2020 menjadi faktor penentu terciptanya Kamtibmas. Mari bersama kita ciptakan rasa aman, ketenangan, di kabupaten PALI," tutupnya. (Ag)

Share on Google Plus

About Potret Sumsel

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 Comments:

Posting Komentar