Safari Ramadan di Lubai Ulu, Plh Bupati Janjikan Rehab Masjid Nurul Iman Desa Sumber Mulia



MUARA ENIM,potretsumsel.id -- Pemerintah daerah kabupaten Muara Enim terus menggelar silaturahmi antara pimpinan daerah dan masyarakat. Kegiatan ini dalam rangka mempererat jalinan komunikasi antara Pemkab bersama warganya.


Safarai Ramadhan ini salah satu bentuk Pemkab Muara Enim didalam memanfaatkan momentum penyampaian informasi dan komunikasi terkait pembangunan daerah.


PLH Bupati Muara Enim H Nasrun Umar didampingi isteri Hj Renny Devi Nasrun Umar serta Pj Sekretaris Daerah Emran Tabrani, Staf Ahli Kemasyarakatan dan SDM, Amrullah Jamaluddin dan Asisten Administrasi Umum Ir Maryana hadir bersama dalam tajuk safari ramadan di Desa Sumber Mulia, Kecamatan Lubai Ulu, Senin malam (19/04/2021).


Dalam sambutannya, Plh Bupati menerangkan bahwa Kecamatan Lubai Ulu ini terdiri dari 11 desa dan berbatasan langsung dengan Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Kota Baturaja menyimpan banyak sekali sumber daya alam, dimana segala potensi terdapat di kecamatan Lubai ini.



"Banyak sekali SDA yang ada disini, dimana segala potensi pemanfaatan tanaman lokal, kelapa sawit, karet serta tanaman umbi porang yang dapat dikelola dengan maksimal di daerah ini,"ungkapnya.


Lanjut HNU, pemerintah hadir ditengah masyarakat untuk menampung semua aspirasi yang ada, demi menjadikan pembangunan di Kecamatan Lubai Ulu semakin maju dan berkembang.


"Hari ini kami sampaikan bahwa di tahun 2022 melalui dana APBD sudah di anggarkan untuk pembenahan fasilitas dan rehab Masjid Nurul Iman Desa Sumber Mulia sebesar 200 juta, dan akan secepatnya diselesaikan pengerjaannya,"pungkasnya. 


Pada kesempatan ini PLH Bupati Muara Enim melakukan peninjau Puskesmas Sumber Mulia disela-sela akan menunaikan sholat magrib dirinya juga memberikan paket sembako bantuan dari Baznas Muara Enim, Plh. Bupati juga memberikan bantuan perlengkapan alat musik rebana beserta baju satu set, lampu penerangan, pengeras suara, dan mesin generator set (Genset).(Erosan/Dang)

Share on Google Plus

About Potret Sumsel

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 Comments:

Posting Komentar