Danramil 404 -05/Te Bersama Tripika Kunjungin Pembangunan Lapangan Bola Karang Asam



MUARA ENIM,potretsumsel.id -- Danramil 404-05 Tanjung Enim bersama tripika menghadiri kunjungan Dirut PT BA Suryo Eko dalam rangka pengecekan pembangunan lapapngan Karang Asam, Jum'at (15/10/2021) di Karang Asam kecamatan Lawang Kidul, Muara Enim.


"Pembangunan joging track 65 meter dan 100 meter imi dibentuk dua sisi dan ditambahkan lampu sorot agar pelaksanaan kegiatan olahraga dimalam hari tetap bisa terlaksana. Dimana materialnya bangunannya dibantu pihak CSR PTBA,"ungkap Danramil 404-05 Tanjung Enim Kapten Inf Sujarwo.



Dikatakannya juga, besar harapannya dengan adanya lapang bolanya dapat bermanfaat bagi warga.


"Kami berharap lapangan bola Karang Asam dapat memberikan manfaat secara ekonomis maupun sosial bagi masyarakat sekitar,"jelasnya.



Lanjutnya, kedepannya kawasan ini menjadi pusat kuliner di wilayah Tanjung Enim.


"Kedepannya kawasan ini juga akan kita jadikan pusat kuliner, dimana para olahragawan yang habis olahraga dapat makan minum dipinggir lapangan dengan beraneka jajanan yg akan dikelola warga karang Asam sehingga bertambah lebih baik dannmaju kedepannya,"pungkasnya.


Hadir dikesempatan ini Dirut PT.BA Bpk. Surya Eko dan rombongan, Camat lawang kidul, Danramil 404-05/TE, Lurah Tanjung Enim Selatan dan undangan lainnya.(Erosan/Dang)

Share on Google Plus

About Potret Sumsel

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 Comments:

Posting Komentar