Lagi, Sumur Minyak Ilegal Terbakar Di Muba


Musi Banyuasin, Sumsel, Potretsumsel.id - Aparat kepolisian masih melakukan penyelidikan atas insiden kebakaran sumur minyak ilegal di Desa Keban I, kecamatan Sanga Desa Musi Banyuasin, pada Senin (4/10) pukul 13.00 WIB. 


“Masih proses penyelidikan,” kata Kapolsek Sanga Desa IPTU Yohan Wiranata saat dikonfirmasi, Selasa (5/10)


Api diduga berasal dari mesin pompa yang kemudian menyambar kolam penampungan minyak yang berada di lokasi. Pemilik sumur merupakan warga Dayung Kecamatan Batang Hari Leko berinisial A.


Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, kobaran api pun segera bisa dipadamkan dengan menyemprotkan air yang dicampur busa detergen.


"Pasca kejadian tersebut sebelumnya telah melakukan langkah mitigasi, dan memastikan tidak ada korban jiwa. “Mitigasi bencana, tidak ada korban jiwa,” singkatnya 


Sementara itu Pj Kades Keban IM Alen, SIP mengaku belum mengetahui secara pasti mengenai kebakaran sumur minyak ilegal yang terjadi pada hari senin kemarin.


Peristiwa sumur minyak terbakar sebelumnya juga terjadi di Dusun V Desa Keban I Kecamatan Sanga Desa hingga menyebabkan 3 tewas 1 luka bakar. 

( Rudi hartono / Ril )

Share on Google Plus

About Potret Sumsel

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 Comments:

Posting Komentar