Jalin Sinergitas, FKPPI Muara Enim Gelar Audensi Bersama Pj Bupati Kurniawan

 


MUARA ENIM,potretsumsel.id -- Dalam rangka menjalin sinergitas bersama Pemkab Muara Enim. Forum Komunikasi Putra Putri Purnariawan TNI-POLRI (FKPPI) Muara Enim melakukan audensi dengan Penjabat (Pj) Bupati Muara Enim Kurniawan, Senin (01/08/2022) di ruang rapat Bupati Muara Enim. 


Dikesempatan itu, Ketua FKPPI Muara Enim H Fajri Erham dalam menyampaikan FKPPI Muara Enim merupakan salah satu organisasi perkumpulan kemasyarakatan erat hubungannya serta berbasis purnawirawan TNI-Polri, Putra-Putri TNI-Polri maupun anak cucu Purnawirawan TNI-Polri.


" Saya sampaikan di sini pak Bupati, anggota FKPPI Muara Enim ini mencapai hampir 1000 orang lebih yang tersebar di wilayah kabupaten Muara Enim. Dengan, bermacam-macam latar belakang pekerjaannya, baik terdiri dari tukang parkir, ASN, kontraktor maupun wartawan ," ungkapnya.


Lanjutnya, selain FKPPI sebagai organisasi perkumpulan masyarakat, FKPPI Muara Enim juga memiliki Program kerja dalam bidang sosial kemasyarakatan yaitu dalam membantu masyarakat saat terjadi musibah maupun bencana alam.


"Untuk program kerja kami, sejak di lantik pak Bupati yaitu bersifat sosial seperti membantu korban bencana alam di lahat, kemudian melakukan bedah rumah bagi masyarakat tidak mampu bersama Baznas dan terakhir menyalurkan bantuan Covid-19 bagi masyarakat yang tidak mampu ," terangnya.


Lebih jauh Fajri menegaskan, dirinya juga meminta kepada Pemkab Muara Enim untuk dapat selalu mendukung program sosial kemasyarakatan yang telah berjalan di FKPPI Muara Enim agar dapat terus berjalan demi kemajuan kesejahteraan masyarakat di kabupaten Muara Enim.


" Kami FKPPI Muara Enim akan selalu siap satu jalur, satu komando bersama pak Bupati dan kami juga akan selalu siap mem - backup mendukung suksesnya program visi misi Pemkab Muara Enim ," tandasnya.


Sementara itu, Pj Bupati Muara Enim Kurniawan menyampaikan ucapan terima kasih bersyukur dirinya dapat berkumpul bersama organisasi FKPPI.


Ia berpesan, meminta agar kepada organisasi FKPPI Muara Enim dapat selalu solid dan dapat bersinergi bersama Pemkab Muara Enim dalam mendukung kemajuan di kabupaten Muara Enim.


" Saya harap FKPPI Muara Enim ini, tetap dapat solid tidak ada perpecahan. Dan sekali kami akan selalu siap, support, dalam kegiatan positif apapun yang di lakukan FKPPI Muara Enim ," harapnya.


Kemudian, Kurniawan menambahkan terkait pengajuan dana hibah FKPPI Muara Enim kepada pemkab Muara Enim dirinya akan coba usulkan, apa bila dapat memungkinkan di lakukan akan di lakukan. Kemudian, terkait permohonan bantuan pembangunan gedung FKPPI akan ia pelajari.


" Terkait, ajuan dana hibah akan saya coba usulkan apa bila dapat memungkinkan akan kita bantu. Dan terkait gedung FKPPI saya minta koordinasikan kepada Kodim 0404 Muara Enim terkait simpan pakai lahannya, apa bila bisa untuk di bangun, ya pasti kita bantu bangun ,"pungkasnya(Erosan/Dang)

Share on Google Plus

About Potret Sumsel

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 Comments:

Posting Komentar