PRABUMULIH, Potretsumsel.id– Disnaker Prabumulih mengelar Pelatihan Teknisi AC, dan telah selesai resmi ditutup Wako Prabumulih, H Arlan didampingi Sekda, H Elman ST MM disaksikan Kadisnaker, H Sanjay Yunus SH MH di Aula BLK, Selasa, 4 Maret 2025.
Ada 16 peserta Pelatihan Teknisi AC dinyatakan selesai mengikuti kegiatan tersebut, 1 langsung diterima bekerja di RS Fadhilah dan 15 mendapatkan bantuan sarana dan prasarana.
Cak Arlan, sapaan akrabnya mengungkapkan, lewat dana APBD dan CSR dalam rangka menurunkan angka pengangguran. Baik, penyandang disabilitas, stunting, dan keluarga tidak mampu.
Bentuk dukung Pemkot Prabumulih, komitmen mewujudkan program dimasukkan melalui program masuk dalam Asta Cita Presiden RI, Prabowo Subianto,” ucapnya.
Ke depan, kata dia, berbagai pelatihan akan terus dilakukan sehingga perusahaan butuh tenaga kerja bisa berkordinasi bersama Disnaker Prabumulih. “Ini juga bagian visi misi dari Cak Arlan dan Bang Franky, mewujudkan Perubahan menuju Prabumulih MAS. Tenaga kerja, harus punya kemampuan sehingga bisa bekerja di daerah sendiri dan tidak lagi menjadi penonton,” tambahnya.
Pelatihan diberikan, akunya mendorong punya keahlian dan keterampilan sehingga bisa bersaing di Kota Nanas ini. “Bekerja di Kota Migas ini, punya keterampilan dan kemampuan optimal,” tandasnya.
Perwakilan PT PDSI mengucapkan, terima kasih atas program Pemkot Prabumulih melalui Disnaker Prabumulih sehingga bisa bersinergi melalui program CSR perusahaan.
Guna membantu para peserta pelatihan berasal dari keluarga kurang mampu, stunting, dan penyandang disabilitas hingga bisa meningkatkan perekonomian dan kesejahteraannya,” akunya.
PDSI, kata dia, siap senantiasa berkolaborasi mendukung program tersebut. Demi kebaikan bagi para peserta pelatihan.
Kata Kadisnaker Prabumulih, H Sanjay Yunus SH MH, pelatihan kerja berbasis kompetensi bertujuan meningkatkan kompetensi dan perekonomian masyarakat Prabumulih.
Bagi keluarga kurang mampu, stunting, dan penyandang disabilitas di Kota Nanas ini. Agar bisa mengisi kesempatan kerja dan mandiri,” terang Sanjay, sapaan akrabnya.
Ungkapnya, berbekal pengetahuan dan keterampilan, ke depan bisa mampu mencukupi perekonomian keluarga. “Kita terima kasih atas dukungan sejumlah perusahaan. Memberikan bantuan sarana prasarana hingga loker kepada peserta Pelatihan Teknisi AC ini,” tandasnya.
Ada bantuan dari PT Titis Sampurna, PT PDSI, PT PDC, Go Rental, RS Pertamina, PT SSM, RS Fadilah, BSB Cabang Prabumulih, BP Jamsostek, BPJS Kesehatan, dan lainnya. Hal itu, jelas memberikan manfaat dan modal bagi peserta Pelatihan Teknisi AC guna bekerja dan juga mandiri
0 Comments:
Posting Komentar