Ketua TP PKK Hj Patimah Toha Ungkap, Jadilah Sosok Perempuan Yang Kuat dan Siap Berkontribusi
SEKAYU,Potretsumsel.id- Peringati Hari Kartini yang bertepatan pada 21 April. Podcast Gema Randik dibawah naungan Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Muba, menghadirkan dua sosok perempuan inspiratif yang mencerminkan semangat Kartini masa kini yaitu, Ketua Tim Penggerak PKK Muba Hj Patimah Toha dan Dahlia seorang Penggiat Seni Tari Muda yang telah mengharumkan nama Muba di tingkat Regional dan Nasional.
Dalam live podcast bersama Radio Gema Randik ini mengambil tema "Perempuan Berdaya, Muba Maju Lebih Cepat. Yang dipandu oleh host cantik Febie Alfina. Podcast ini mengangkat kisah-kisah perjuangan dan semangat juang perempuan dalam membangun keluarga, masyarakat dan daerah, Senin (21/1/2025).
Ketua Tim Penggerak PKK Muba Hj Patimah Toha menuturkan, bahwasanya saat ini peran perempuan kini semakin strategis, tidak hanya sebagai pendamping keluarga, tetapi juga sebagai penggerak sosial yang mampu menghadirkan perubahan.
"Perempuan Muba hari ini tidak hanya berkarya di rumah, tapi juga turut memajukan daerah melalui peran aktif di berbagai bidang. Kartini masa kini adalah perempuan yang mandiri, kreatif, dan peduli pada lingkungannya," Ungkap Istri Bupati Muba.
Sementara itu, sang penggiat seni tari Dahlia membagikan kisah inspiratifnya tentang kecintaan terhadap budaya lokal, semangat berlatih tanpa henti, dan kebanggaannya bisa tampil di panggung nasional mewakili Musi Banyuasin. "Seni adalah salah satu cara perempuan menyuarakan kekuatan, nilai-nilai, dan identitas budaya," tuturnya.
Dalam obrolan yang penuh keakraban ini juga membahas cara membagi waktu antara tugas rumah tangga, organisasi, dan kegiatan pribadi. Keduanya sepakat bahwa kunci keberhasilan perempuan terletak pada kemauan untuk terus belajar, rasa cinta terhadap peran yang dijalani, dan dukungan dari lingkungan sekitar.
Diakhir podcast, Hj Patimah Toha menyampaikan, harapannya bagi seluruh perempuan di Musi Banyuasin. “Teruslah menjadi perempuan yang kuat, berdaya, dan saling menguatkan. Bersama kita bisa membuat Muba Maju Lebih Cepat melalui kontribusi nyata perempuan di setiap lini kehidupan," tutupnya.(Ril)
0 Comments:
Posting Komentar